Kulit Wajah Berseri Memikat Hati

bersrri

Miliki Kulit wajah Berseri

Jika Anda sangat sibuk dengan pekerjaan dan tidak ada waktu pergi ke salon untuk memanjakan kulit wajah, Anda tidak perlu bingung. Anda bisa melakukan pemanjaan kulit wajah sendiri dirumah. Dan tidak perlu mengeluarkan biaya mahal. Karena buah buahan segar dapat Anda ramu menjadi masker yang aman tanpa efek samping… eeemmm…pengen mencobanya ?
Berikut buah buahan yang dapat diramu menjadi masker :

A. Masker Avokad

avokad
Apakah Anda gemar mengkonsumsi buah Avokad ? hey Sobat.. jangan buru buru untuk memakannya, karena ternyata selain dapat djadikan jus segar, buah avokad juga dapat diramu menjadi masker yang dapat memanjakan kulit wajah Anda. Kandungan lemak buah avokad berkhasiat untuk melembabkan, melembutkan, dan mengencangkan kulit. Sehingga kulit wajah Anda akan terlihat cantik dan halus.
cara meramu buah avokad
Caranya mudah sekali lho Sobat..Hancurkan 1-2 buah avokad menggunakan blender,apabila sudah halus tuang ke dalam wadah ,kenudian campur dengan satu sendok makan madu, aduk hingga merata.
Sebelum dioleskan pad wajah, sebaiknya Anda membersihkan wajah dengan air bersih, dan keringkan menggunakan handuk lembut. Baru Anda bisa memulai untuk masker avokad ke wajah dan leher,eh iya, usahakan masker tidak mengenai mata dan bibir ya karena daerah ini sangat sensitif. Dan sebaiknya pada pemakaian masker berlangsung Anda tidak berbicara, tertawa, bersin, batuk atau menggerakkan bagian wajah seperti dahi, mulut, leher dan kepala. Bila masker sudah rata biarkan selama 15 menit hingga mengering . Setelah mengering bilas dengan air hangat.
Kulit wajah Anda yang kering akan menjadi lembab dan lembut berkat masker Avokado

B. Masker Pisang.

pisang
Apakah Anda sering menjadikan buah pisang sebagai makanan penutup setelah sarapan? ..setiap hari Anda tidak akan lagi menghabiskan buah pisang untuk dimakan,karena buah pisng juga dapat membuat wajah Anda berseri. Pengen tahu bagaimana prosesnya ?
Cara Meramu Buah Pisang
Ambil satu buah pisang, usahakan pisang Ambon yang sudah matang, lalu haluskan menggunakan blender. Bila sudah halus oleskan masker pisang ke kulit wajah dan leher. Biarkan selama 15 menit. Bila sudah mengering bilas dengan air dingin. Sebaiknya Anda tidak langsung mengusapnya dengan handuk, tetapi cukup dengan menepuk nepuk kulit wajah dan leher sampai kering.
Perawatan ini bisa Anda lakukan 2-3 kali seminggu atau sesuai dengan kebutuhan , karena menggunakan masker pisng sangat aman untuk kulit wajah Anda.
Tidak perlu mengeluarkan biaya mahal, bukan? Anda bisa mempraktekkannya dirumah :)
C. Masker Pepaya
pepaya
Bila Anda mempunyai pohon pepaya dihalaman rumah, Anda sangat beruntung sekali, karena bila sudah berbuah, buahnya dapat memberikan manfaat yang sangat besar, yaitu dapat memanjakan kulit wajah Anda sehingga lebih awet muda.
Cara Meramu Buah Pepaya
Caarnya sama seperti meramu masker buah avokad dan buah pisang . Setengah buah pepaya berukuran sedang dikupas kulitnya, di bersihkan dengan air . Lalu dihaluskan meggunakan blender. Setelah itu tuang ke dalam wadah. Dan oleskan masker tersebut ke kulit wajah dan leher, biarkan selama 15 menit, bilas dengan air hangat dn keringkan. Perawatan ini dilakukan seminggu sekali.
D. Masker Mentimun
mentimu8n
Mentimun selain enak untuk lalapan ternyata sangat bermanfaat untuk kecantikan kulit wajah. Cara meramunya pun sangat sederhana.
Cara meramu mentimun.
Mentimun dihaluska dengan blender, lalu saring dan ambil airnya. Oleskan air mentimun ke kulit wajah menggunakan kapas.
Untuk perawatan kulit berminyak dan berjerawat dilakukan dengan cara menempelkan irisan mentimu n ke kulit yang sudah dibersihkan. Perawatan ini dilakukan sehari sekali atau sesuai kebutuhan.
Buktikan sendiri dan miliki kulit wajah berseri. Karena kulit wajah berseri memikat hati :)